Selasa, 31 Maret 2015

Template Keren Buat Blogmu

Bosen dengan template blog yang gitu gitu aja? Mau ganti? Tapi gatau nyari dimana dan bagaimana caranya. Gampang ko sahabat blogger gampang banget malah.
Yukk simak!
Template Baby Blue, seperti template yang sedang aku gunakan saat ini. Gimana? Lucu gak? Menurut ku ini lucuu:3 hihi
Penampakannya kaya gini
BabyBlue
Langkah:
1.       Masuk ke dashbor blogger
2.       Pilih template
Template - edit HTML
3.       Klik Edit HTML
Edit HTML
4.       Ctrl + A pada bagian Edit HTML dan Copykan semua text yang ada difile DOWNLOAD SINI ( Baby Blue )
cCaranya seperti itu jika hendak menggantinya kembali.
  Ini ada beberapa Template yang bisa kalian download:

  SCRAPBLOG penampakannya
Scrapblog
 NOTEPAD CHAOS penampakannya
Notepad chaos
DARK FLOWER penampakannya
Dark Flower

Mudah bukan? Yapp, sangat mudah.
Sekian ya pembahasan kita kali ini, aku akan share template template yang lain di postingan berikutnya.
Selamat mencoba! Silahkan tinggalkan komentar! Salam Sahabat BloggerJ


Cara Mudah Bikin InstaInMyHand

Siapa yang belum denger #InstaInMyHand ? rasanya pasti semua jg sudah tau ya apa itu InstaMyHand. Kamu blm tau?Ahh masa sihh, nihh InstaMyHand itu yang itulohh akun instagram kita di screenshoot terus hasil screenshootnya diletakin ditangan kita jadi seolah olah kita sedang mengenggam smartphone transparant yang sedang mengakses instagram. Keren ya? iyalah keren kalo gak keren gak mungkin sampe sebooming ini. Udah tau kan cara buatnya? Belum tau juga. Oke kalo gitu saya bakal kasih tau gimana caranya.
Simak yaa.
1. Buka aplikasi PicsArt. bisa didownload DISINI
PicArts


2. Klik Edit, masukan foto tangan kita
Klik Edit

Tangan ku
3. Klik Add Photo, masukan foto hasil screenshoot ig kita
Tambahkan sc ig, dan atur
4. Ganti Normal menjadi Multiply
5. Atur Opacity sesuai selera
6. Beri Effect Filter biar tidak terlalu nampak jelas seperti editan
7. Hasil
1

2
3



Cara Mudah Menjadikan Androidmu Sebagai Wi-Fi Hotspot

Para pengguna SmartPhone / Tablet dengan platform Android dapat menjadikan gadgetnya sebagai hotspot wifi untuk saling berbagi koneksi jaringan internet. Karena platform Android menerapkan sistem layanan data umum dimana untuk koneksi internet juga terbuka untuk umum. Hal ini berbanding terbalik dengan BlackBerry atau Apple yang menerapkan tarif khusus untuk koneksi internetnya. Dengan platform Android paket layanan data unlimited dapat dibeli dengan beberapa puluh ribu rupiah untuk masa satu bulan, kita dapat memanfaatkan koneksi internet tanpa batas melalui gadget Android tersebut, baik untuk dimanfaatkan sendiri, ataupun dibagi-bagi (tethering).
Berbicara mengenai sharing koneksi internet, dalam artikel kali ini saya akan membahas mengenai panduan cara menjadikan HP atau SmartPhone / Tablet Android anda sebagai hotspot Wifi.
Jadi dalam hal ini, anda bisa membagikan koneksi internet hanya melalui HP / Tablet Android anda. Tentu syaratnya adalah SmartPhone / Tablet Android anda juga memiliki paket layanan data (paket pulsa internet), dan sebaiknya paket datanya unlimited, karena jika layanan data anda dengan menggunakan kuota, maka kuotanya akan cepat habis tersedot oleh pengguna koneksi internet dari jaringan hotspot wifi anda.

Metode ini berlaku untuk handphone / Tablet Android yang menggunakan sistem operasi Android 2.2 Froyo keatas. Untuk Android 2.1 Eclair ke bawah, fitur ini tidak tersedia, kecuali dilakukan root terlebih dahulu
 Disini saya menggunakan Android Galchat JB.
Cara setting / mengaktifkan :
1. Masuk ke menu "Settings/Pengaturan" klik Pengaturan Lainnya
Setting / Pengaturan
2. Klik "Tethering & Portable Hotspot"
Klik Tethering dan Prtable Hotspot
3. Enable "HotSpot Wi-Fi Portable"
Hotspot
4. Anda dapat mensetting security dengan memberikan password untuk setiap user yang ingin terhubung dengan Wi-fi Hotspot anda dengan memilik menu "Konfigurasi" atau pada beberapa type Smartphone lain menunya adalah "Portable Wi-fi hotspot setting"
Konfigurasi
5.   Pada menu "SSID Jaringan" (Network Name) secara default telah diberikan dari pabrik, namun anda dapat menggantinya sesuai dengan keinginan nama hotspot anda. Silahkan diganti jika diperlukan.
SSID Jaringan
6.   Kemudian pada menu dibawahnya yaitu Pengamanan, silahkan anda pilih "WPA2 PSK" jika anda ingin memakai pengamanan dengan menggunakan password, Tapi jika anda ingin membolehkan siapa saja bisa terhubung dengan hotspot anda tanpa harus memasukkan password silahkan pilih "Open".
WPA2 PSK
7.   Untuk mode security dengan "WPA2 PSK" silahkan anda buat password minimal 6 character (password tersebut akan dipakai jika orang lain ingin terhubung dengan hotspot wi-fi anda)
Password
8.   Proses setting Menjadikan HP / Tablet Android Sebagai Wifi Hotspot telah selesai.
Finished
Bukti
8. Untuk menon-aktifkan hotspot wifi anda, anda cukup dengan menghilangkan tanda centang pada menu  "Hotspot Wi-Fi Portable"


Sekian panduan menjadikan Androidmu menjadi Modem. Silahkan tinggalkan komentar! Salam Sahanat Blogger:)

Cara Mengetahui URL Gambar / Foto Dengan Mudah

Hay sahabat Blogger!
kali ini aku mau kasih trik mengetahui URL gambar / foto kamu cepat cepat dan mudah. Tapi cara ini hanya bisa dilakukan oleh kalian yang punya blog aja ya.
Yukk simak,
1. Masuk ke Dasbor Blogger mu
2. Buat Entri Baru
3. Klik Insert Image
Insert Image

4. Ubah Compose menjadi HTML
Ubah menjadi HTML
5. Taraaaa! kini alamat URL fotomu telah terlihat
URL foto yang dilingkari
aku rasa cukup mudah untuk dilakukan bagi blogger pemula. Silahkan tinggalkan komentar! Salam Sahabat Blogger:)

Yuk Tengok Keindahan Pulau Untung Jawa

Hay sahabat blogger! Apa kabar?
Kali ini aku bakal bahas mengenai Pulau Untung Jawa.

Yapp, salah satu Pulau di kawasan Kepulauan Seribu yang namanya sudah tidak asing lagi untuk didengar telinga masyarakat meski begitu tak jarang juga banyak masyarakat yang hanya sering mendengar namun untuk menginjakan kaki kesana belum pernah. Gapapa ya sahabat blogger mungkin mereka mereka punya alasan sendiri kenapa belum pernah menginjakan kakinya dipasir untung jawa.
Pulau Untung Jawa merupakan salah satu tempat wisata yang terbilang cukup indah dan masih alami yang dapat dikunjungi. Tempat wisata ini banyak menyajikan keindahan alamnya mulai dari pemandangan laut, lebatnya hutan bakau dengan ekosistem airnya, dan tentunya dengan biaya perjalanan yang cukup terjangkau.
Bagi sahabat blogger yang ingin berlibur kesana mudah dan murah ko. Kalian bisa memulai perjalannya  mulai dari Pantai Tanjung Pasir . Dari Tanjung Pasir kalian dapat menggunakan jasa kapal yang telah bertebaran di bibir pantai tinggal dipilih saja dan disesuaikan harga. Harga normal biasanya Rp. 30.000 PP( Pulang Pergi ) ada juga yang dapat ditawar tapi no sadis hehe. Perjalanan Tanjung Pasir – Untung Jawa kurang lebih 1,5 jam tenang waktu segitu sebentar ko kalau kita bisa gunainnya dengan hal hal yang asyik bakal gak kerasa deh. Tapi kalo bagi yang pertama kali naik kapal laut disarankan untuk membawa obat obatan yaa takut mabok laut:D nanti yang ada malah bikin liburan jadi gak menyenangkan.

Narsis dikapal

Viss

Dermaga Untung Jawa
Sesampainya di Untung Jawa kita langsung disambut oleh ramainya permainan air dibibir pantai. Permainanya antara lain Banana Boat, Donat Boat, Sofa Boat, Hantu Laut. Semua permainan disana cukup memacu adrenalin hoho.
Sedikit review tentang permainanya yukk.
1.       Banana Boat
Vissss

Banana

Permainan yang bentuknya mirip pisang ini, merupakan permainan yang cukup banyak menarik peminat pelacong untung jawa. Serunya dari permainan ini dikala harus menjatuhkan diri kedalam air sebanyak 3 kali dalam 1 kali permainan. Namun buat ku permainan ini kurang menantang, gabisa bikin jeritan maut haha. Untuk harga berkisar Rp. 20.000-25.000 untuk 1 kali main.
2.       Donat Boat
Donat

Si donat ini hanya muat untuk 4 orang saja, tidak seperti banana yang mampu menampung orang dengan kapasitas 5 atau 6 orangan. Permainan donat cukup menantang dan sedikit membuat perut sakit akibat goncangan goncangan menabrak ombak. Dipermainan ini diusahakan untuk berpegangan kuat agar tidak terjatuh kedalam air. Posisi 2 dibelakang merupakan posisi yang cukup lebih menantang dibanding posisi depan, karna posisi belakang kepala sipenaik bisa langsung menyentuh air huuuuuhhh :D bagi perempuan biasanya sih diposisi depan. Untuk harga tak beda jauh dari banana boat berkisar Rp. 30.000an untuk 1 kali main.
3.       Sofa Boat
Menurutku permainan ini yang paling menantang dari 2 permainan diatas. Kita diharuskan untuk berpegangan sangat erat agar tidak terjatuh namun dengan kondisi seperti itu rasanya susah sekali untuk berpegangan. Badan tergoncang dan terpantul pantul akibat benturan sofa boat dengan ombak. Perut rasanya sakit dan mual sekali. aku mencoba permainan ini berdua dengan sahabatku Vidia dan didampingi oleh 2 penjaga. Awalnya sih Cuma gitu gitu aja ditarik oleh motor boat namun lama kelamaan tarikannya makin kenceng banget. Badan loncat loncatan kemana tau. Yang awal naik bisa dadah dadah lambai tangan, udah kaya gini duh boro dehh buat lambai tangan, gerak sedikit aja takut lepas pegangannya. Ampun ampunn bener bener macu adrenalin banget, but this very cool. I want to try this again jarang sih liat perempuan naik permaianan ini. Tapi  bagi yang fisiknya kurang kuat tidak recommend keras yaa. Yang ditakutin tangan kram, pegangan lepas iyasih udah pake pelampung dijagain juga, tapi kan ngeri jg kalo jatuh. Udah gitu takut cedera juga karna benturan benturan yang cukup keras. Untuk harga permainan ini lumayan mahal dibanding yang lain. Harganya kisaran Rp. 40.000-45.000 untuk 1 kali main.
4.       Hantu Laut
Aku no comment ya sama permainan ini. Belum pernah coba dan gamau coba. Aku emang suka permainan yang menantang tapi kalo ini engga deh. Bukan apapa tapi kayanya beresiko aja hoho. Aku kasih tau deh gimana mainnya. Sama aja sih kaya sofa boat, Cuma hantu laut ini lebih tipis dan cara mainnya bukan didudukin tapi kita diharusin tidur tengkurap sambil pegangan erat lalu ditarik oleh speed boat alhasil sepertinya perut bakal lebih sakit dari permainan sofa boat. Jadinya engga mau coba:D dan permaian ini juga jarang banget peminatnya dan denger denger juga agak berbahaya. Selamat menikmati aja deh buat sahabat blogger yang nantinya mau cobain ini permainan. Untuk harga aku kurang tau hehe soalnya waktu aku main aku bukan main dilapak yang ada ini permainan, dengan garis miring permainan hantu laut ini Cuma ada dilapak sebelah wkwk.
Hutan Bakau
Tengah Hutan

Banyak Sampah


Jalan darat buntu

Airnya ademm

Bagi yang tidak tertarik dengan permain air ini,bisajuga ko keliling untung jawa, melihat hutan bakau dibagian belakang untung jawa ini, kadang suka ada biawak (semacam komodo) gitu lagi nyebrang kita seolah lagi ada dikandang biawak deh dan didukung juga dengan lebatnya bakau. Atau gak meneduh di gazebo gazebo yang telah disediakan, biasanya tempat ini paling sering dijadikan ajang selfie atau grufie hhoho. Para sahabat blogger lapar? Tenang disini banyak banget ko warung warung dengan olahan seafood bertebaran dimana mana.
Untuk yang hendak menginap, jangan khawatir disini juga banyak banget homestay yang harganya ckup murah dan tuan rumah yang cukup ramah.

Oiya ini, TIPS liburan di Untung jawa:
1.       Lagi lagi untuk makanan ringan lebih baik sudah bawa dari rumah, karena harga di Untung Jawa bisa 2 sampai 3 kali lipat dari harga semestinya toh makanan ringan di Untung Jawa tidak jauh berbeda dengan makanan diluar kawasan itu
2.       Untuk berlayar ke Untung Jawa, bisa gunain jasa PP yang banyarnya hanya sekali dibanding harus membayar 2 kali pada pulang maupun perginya. Juga cari kapal yang orang orangnya ramah, enak diajak biacara, juga bisa ditawar hehe kan lumayan
3.       Untuk permainan, lebih baik ditawar dahulu sebelum deal untuk memainkannya. Tapi aku sih lebih recommend untuk menggunakan harga paketan. Seperti yang aku pernah lakukan aku hanya membayar Rp. 50.000 untuk 3 permainan. Cari lapak yang membuka harga paket karna terbilang lebih murah
4.       Bagi yang hendak berkeliling menggunakan jasa sewa sepeda boleh saja. Tapi aku recommend untuk berjalan kaki saja karna mengelilingi untung jawa tak terlalu menempuh jarak yang jauh. Lagipula sepertinya sekarang sudah jarang bahkan hampir sudah tidak dijumpai lagi jasa penyewaan sepeda.
5.   Jika hendak balik dari Untung Jawa usahakan jangan lewat dari jam 3 sore, dikarena ombak sudah mulai membesar.
6.       Untuk yang melihat sampah berserakan, boleh lah kita pungut dan membuang ditempat yang tepat. Maklumlah biasanya pelancong hanya memikirkan senang senang liburan sja sedangkan sampah? Yaa ditinggalkan. Nanti ada saja yang berkomentar “kotor, banyak sampah” toh itu juga sebab dari kita yang tidak mementingkan lingkungan.

Nahh itulah sedikit review tentang Pulau Untung Jawa. Bagi yang belum pernah kesana, mau tunggu apa lagi? Sekarang Untung Jawa sudah semakin bagus dan banyak dibangun bangunan, sudah banyak fasilitas, sudah banyak permainan. Tidak seperti beberapa tahun lalu, permainan masih sangat sedikit, masih banyak tanah yang kosong, alhasil hanya dipergunakan sebagai tempat sampah saja.
dermaga belakang masih bagus
dulu blm banyak permainan

lahan blm banyak bangunan

Aku rasa cukup kenalan sama Untung Jawanya, yang masih penasaran bisa langsung ke TKP. Hehe. maaf permainan ada yang tidak terdapat foto. foto juga ngacak bukan urut dalam 1 hari, saking seringnya kesini jadi kadang foto kadang juga engga:D wkwk
Silahkan tinggal komentarJ Salam Sahabat Blogger



Minggu, 22 Maret 2015

TIPS MENGATASAI FAVICON YANG TIDAK MUNCUL



TIPS MENGATASI FAVICON YANG TIDAK MUNCUL

Saat mengunjungi suatu website atau blog, pernahkah sahabat memperhatikan ada ikon kecil yang terletak di samping URL ( dipojok kiri atas ) ? Itulah yang disebut favicon. Favorit Icon (Favicon) adalah ikon kecil yang berada di samping URL, baik dalam address bar maupun dalam daftar bookmark. Favicon dapat mempercantik tampilan blog, apalagi bila ikon yang kita pakai unik dan menarik.

Biasanya favicon berukuran 16 x 16 atau 32 x 32 pixel dan memiliki kedalaman warna 8 atau 32 bit. Ikon kecil ini bisa menjadi identitas blog kita, terutama bila ikon itu terlihat khas dan beda dari yang lain.

Di Blog kita bebas mengganti favicon dengan ikon yang kita mau. Namun terkadang muncul beberapa masalah ketika memasang favicon di blog. Contohnya adalah favicon yang tidak muncul, padahal pemberitahuan mengatakan bahwa favicon sudah terpasang. Nah, inilah yang akan aku bahas hari ini.

Ada beberapa faktor yang membuat favicon tidak muncul, yang sering dilupakan adalah UKURAN. Ya, sebaiknya ukuran favicon yang dipasang di blog adalah 16 x 16 pixel atau 32 x 32 pixel. Karena jika ukurannya lebih dari itu, favicon tidak akan muncul.

Beberapa waktu yang lalu favicon blog aku juga tidak muncul, mungkin karena ukurannya terlalu besar. Setelah saya convert ukurannya menjadi 32 x 32, akhirnya favicon blog aku pun muncul. Jadi, ukuran favicon sangat mempengaruhi muncul atau tidaknya favicon tersebut di suatu blog/website.

Ohyaa ini penting, favicon harus memiliki tipe berkas .ICO dan ukuran maksimalnya adalah 50 kb. Hal itu merupakan syarat utama untuk memasang favicon. Namun bagaimana bila kita memiliki gambar dengan ekstensi selain .ICO dan ingin memasangnya sebagai favicon? Apakah bisa?

Jawabannya tentu saja bisa. Kita tinggal mengubah ekstensinya atau meng-convert gambar tersebut menggunakan aplikasi online. Aku akan mencoba menjelaskan cara mengubah ekstensi gambar menggunakan aplikasi online. Disini saya memanfaatkan situs http://www.icoconverter.com

Ini Langkah - langkahnya

Pertama-tama, kunjungi Online ICO Converter



ICO Converter


Cari gambar yang akan diubah ekstensinya dengan cara mengeklik 'choose'.
Untuk 'Sizes' pilih 16 x 16 saja, yang lainnya jangan di centang.
Kalau 'Bit Depth' terserah sobat saja, pilih salah satu.
Klik 'Convert' lalu unduh ikonnya, biasanya bernama 'favicon.ico'

Hasilnya


Selesai.

Langkah selanjutnya tinggal upload di Blog sahabat, dengan cara klik Dasbor >> Pengaturan >> Tata Letak >> Favicon. Silahkan kunjungi blog sahabat, dan lihat apakah faviconnya bekerja atau tidak. Jika tidak bekerja, mungkin ada kesalahan pada gambar dan silahkan ulangi lagi.

Atur




Favicon


Itulah Tips Mengatasi Favicon Blog yang Tidak Muncul. Semoga bermanfaat dan dapat membantu sahabat semua. Jangan lupa berkomentar sesuai dengan postingan iniJ Terimakasih, Salam Sahabat Blogger!!!

Daftar Isi Buat Blogmu



Banyak blogger yang bertanya bagaimana membuat daftar isi secara otomatis dan dikelompokan berdasarkan label, sebenarnya sudah banyak tutorial ini diluaran sana tetapi disini aku akan membuatkan lagi torialnya sejelas mungkin sehingga blogger pemula pun bisa membuatnya.

· Pada dashbor blog anda pilih LAMAN atau PAGE jika sahabat menggunakan bahasa inggris.




· Selanjutnya klik LAMAN BARU setelah tampil halaman seperti ketika sahabat akan membuat artikel.




· Pilih HTML pada pilihan tempat sahabat menulis. Ingat HTML bukan COMPOSE. Silahkan masukan judul yang sesuai dengan keinginan sahabat.





· Selanjutnya slahkan copy kode dibawah ini dan salin atau paste di Kolom HTML tadi.


<div style="overflow:auto; border: 1px solid #000000; margin: auto; padding: 3px; width: 100%; height:270px; background-color: none; text-align: left;">
<script style="text/javascript" src=" http://mastergomaster.googlecode.com/files/daftar%20isi%20blog.js "></script>
<script src="http://namablogsahabat.blogspot.com/feeds/posts/default?max-results=9999&alt=json-in-script&callback=loadtoc"></script></div>


Kode warna ungu ganti dengan URL blog anda

· Jika semuanya sudah silahkan klik PUBLIKASIKAN.

Hasilnya seperti dibawah ini



Sekarang blog sahabat sudah memiliki daftar isi, jika sahabat membuat artikel baru maka akan secara otomatis masuk kedalam daftar isi tersebut dan akan di kelompokan berdasarkan bulan ketika sahabat membuat artikel tersebut.

Aku rasa sudah cukup jelas dan bagi sahabat yang masih bingung sahabat bisa bertanya di kolom komentar. Semoga bermanfaat dan Salam Sahabat blogger!!




Sabtu, 21 Maret 2015

BURUNG TWITTER TERBANG di BLOG MU


Membuat / memasang widget burung Twitter terbang di Blogger, trik ini nampaknya sudah tidak asing lagi bagi sahabat yang telah lama berjibaku dengan dunia Blogger dan rasanya sudah banyak sekali aku melihat blog yang sudah memasang widget ini dengan berbagai macam style dan warna burung Twitter yang berbeda - beda, sekarang akan aku tunjukan kembali bagaimana cara memasangnya khusus untuk sahabat blogger yang masih newbie.
Twitter adalah layanan jejaring sosial yang sangat populer sekarang ini selain Facebook dan Google+ dan tidak salah banyak orang yang beramai-ramai untuk menjalin koneksi melalui Twitter apakah itu untuk keperluan bisnis maupun hanya sekedar berteman saja, nah bagi sobat yang mempunyai blog tidak ada salahnya memasang widget burung twitter terbang ini selain membuat blog sobat cantik dan unik, widget ini juga mempermudah sobat untuk menjalin pertemanan baru dengan pembaca blog sobat,Cara Buat / Pasang Burung Twitter Terbang Di Bloghanya dengan sekali klik pada burung twitter yang terbang maka akan otomatis terhubung dengan profile Twitter sobat,
Ok tanpa panjang lebar mari kita kupas bersama-sama cara memasang widget ini

Pertama-tama silahkan login di Blogger

  • Kl Tata Letak
  • Klik Layout > Add Gadget > HTML/Javascript
  • Copy paste kode di bawah ini ke kolom HTML/Javascript



<!-- floating twitter Bird -->
<script type="text/javascript" src="https://googledrive.com/host/0B7X69YyzZu-IZjFKQ19VVi10RlE/tripleflap.js"></script>
<script type="text/javascript">
var birdSprite="
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgY7W2Tf2lBhK_YDGz8VG1soDNtbO32ParKZChu7alEFI8SlgPwfvGdqrINqMPqvMR7IzNH-8q9qM0r7jKLRQd_nPyaYuyKL-6XERta81djdM7E5UmDue6iRgjQIht4qJsnktgLl6aMc6Y/s1600/burung+twitter+terbang.png";
var targetElems=new Array("img","hr","table","td","div","input","textarea","button","select","ul","ol","li","h1","h2","h3","h4","p","code","object","a","b","strong","span");
var twitterAccount = "http://twitter.com/AYashinta27";
var tweetThisText = "Twitter - UserID http://ayuyashinta.blogspot.com/";
tripleflapInit();
</script>


  • Ganti kode yang berwarna ungu dengan nama pengguna / username akun Twitter sahabat
  • Simpan dan lihat hasilnya
  • Jika ingin mengganti warna burung twitternya ini pilihan warnanya

Pilihan Warna Burung Terbang Twitter

Rubah Warna Burung Twitter

Untuk membuat warna burung Twitter yang lain sahabat bisa mengganti kode yang berwarna ungu diatas dengan kode-kode dibawah ini sesuai dengan warna pilihan yang sahabat sukai

Warna Kuning ( Yellow )
  • https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi9lqIoMbUnlGp-qEdPYGaOM3LAPSxL6xTfhblds0ZoEV21FQ_HfTXAnEhPY_kticPiG4YkjBSL9cGufkNlqrY9_e9k5H1jB-shbh1nnaym-DCacKXJtm-n2KZGvhGe2N7hx5k2MQSfd08/s1600/yellow+bird.png
Warna Hitam ( Black )
  • https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEinYjlKme2BmmWjM0Jbl2NmpWFqgpSzD3TDaOgoHtSnHrzyBac6CB9HMEJkYoz5z7R_Ku2WtDaBu5dvIbsCh3W0MjCL93HAGRFziPA4PzuRb_J9-hEFpiabmyKkVXZtGEuz9kqX7OYsxRM/s1600/black+bird.png
Warna Biru ( Blue )
  • https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgMoiw-mGjXr-J2gG3m4yj09TpaOQOAR_OWWnCnSjYxBLuGWltVZVig1f4BTCt3_goWNPw6PmLUnNUHRsS4nQqsvKaiEjY0Dl37F6BhyphenhyphenCsZl9Ltn6s-BtMGuXA88XZgxE10EMsIYBIUFcA/s1600/Blue+bird.png
Warna Coklat ( Brown )
  • https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh4bgf2ayhTjMUgf6coVYhSgarFyraCiMvXv5kLP_M971D_e_Jl6ZnNW8fY8x8zgT3woo7ZxEN2XaHpJ1jNrpZh_f779jTir7bEmjNvfDO8tBJgm1-pxmDofGdY1vkpHHOhIXF_Y40lD3I/s1600/brown+bird.png
Warna Hijau ( Green )
  • https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj3mng8DI5pUs3Bd4Manui7ZEvBbgl-_JcqKuwTESd52qXrNSpnm4zV8WwtYz_hyoNH8WmUT6FTrjrllyeroVtYJyM1AUecMV5YOA3iTNaSR4ctRkR2N3D7mbL_SLaNzYdhqgGSRGgzj7M/s1600/Green+bird.png
Warna Ungu ( Purple )
  • https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhLVCUqyks79nZSfXVOj0CtTpKhdvxQKl4QunAwlb20uyZ569HlN0_Sq5tpqG1SFfQpITuQXB6EH2f0doytOMCs9Sm4D1IxKGFHBSH529fWNg0_XGuRHf6j9XWGBFx4e7UKcRYagyFL46E/s1600/purple+bird.png
Warna Putih ( White )

  • http://1.bp.blogspot.com/-qsxd6A0vUFU/TqN5vZVI2-I/AAAAAAAAAG8/Ib0OI5Nbrvw/s1600/white+bird.png
Warna Merah ( Red )
  • https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh8F36hjODHOUbeT8tMgTiEUSxgrMcDGYBHts6iG3w3I47chLM-UJQU8r5ocf5e2hpYiRK6XrAR4eyBmUx8PwkouoLjq52PvmK-Kjzpt4HC3csilzLjSCAjubatmL3MUcl8vkUgw3EsErI/s1600/red+bird. 



Jika Sudah, jangan lupa untuk disimpan:) Lihat Burung Twittermu sudah terbang di blogmu.